Ganda Campuran Pelatnas PBSI Akan Punya Kepala Pelatih Baru

- 1 Maret 2023, 16:58 WIB
GANDA campuran Indonesia Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari saat bertanding di salah satu kejuaraan. Dalam waktu dekat sektor ganda campuran Pelatnas PBSI akan memiliki Kepala Pelatih baru setelah ditinggal Nova Widianto (utama) dan Flandy Limpele (pratama)
GANDA campuran Indonesia Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari saat bertanding di salah satu kejuaraan. Dalam waktu dekat sektor ganda campuran Pelatnas PBSI akan memiliki Kepala Pelatih baru setelah ditinggal Nova Widianto (utama) dan Flandy Limpele (pratama) /PBSI

KORAN PR - GANDA campuran Pelatnas PBSI baik pratama dan utama akan punya pelatih baru. PBSI sudah melakukan komunikasi dengan dua calon Kepala Pelatih ganda campuran tersebut.

"Ada dua nama. Pelatih dalam negeri, gak usah luar terus nanti masalah melulu. Sudah ada komunikasi dengan keduanya," tutur Kabid Binpres PP PBSI Rionny Mainaky kepada wartawan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Rabu, 1 Maret 2023.

Seperti diketahui, saat ini sektor ganda campuran baik di pratama maupun utama tidak memiliki Kepala Pelatih. Pratama ditinggal oleh Flandy Limpele yang per hari ini mengundurkan diri, sementara utama ditinggal oleh Nova Widianto pada 11 bulan lalu. Ganda campuran saat ini dipegang oleh dua asisten pelatih, yakni Anom Santoso dan Muhammad Rijal.  

Dua Kepala Pelatih yang akan diambil ini, ujar Rionny kemungkinan akan berasal dari klub dan dia memastikan bukan pelatih sembarangan. Mengingat ini merupakan pelatnas, maka hanya pelatih terbaik yang menurutnya akan diambil.

KABID Binpres PP PBSI Rionny Mainaky
KABID Binpres PP PBSI Rionny Mainaky PBSI

"Untuk bisa masuk menahkodai di Pelatnas PBSI, harus pelatih yang teruji. Mudah-mudahan bisa laki-laki dan perempuan," ungkapnya.

Kapan akan diumumkan, Rionny mengatakan jika sudah pasti, pihaknya pasti akan segera memperkenalkan. Tinggal tunggu waktu.

"Untuk masuk ke pelatnas kan ada prosedurnya. Kalau sudah deal, pasti akan diumumkan," imbuh mantan pelatih Timnas Jepang tersebut.

Halaman:

Editor: Wina Setyawatie


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x