WNI di Jepang Antusias Sambut Penerbangan Tokyo-Manado

- 7 Maret 2023, 18:29 WIB
Warga negara Indonesia (WNI) asal Sulawesi Utara yang tinggal di Jepang menyambut dengan antusias penerbangan perdana langsung rute Tokyo-Manado di Bandara Internasional Tokyo-Narita, Narita, Selasa (7/3/2023).
Warga negara Indonesia (WNI) asal Sulawesi Utara yang tinggal di Jepang menyambut dengan antusias penerbangan perdana langsung rute Tokyo-Manado di Bandara Internasional Tokyo-Narita, Narita, Selasa (7/3/2023). /Antara

“Kita sangat bangga sekali melihatnya sampai merinding. Disebut juga ‘Manado’-nya jadi bangga ya. Manado-Narita Jepang itu baru terjadi tahun ini 2023,” katanya.

Ia menyempatkan datang ke Bandara Internasional Narita bersama temannya hanya untuk menyaksikan peresmian penerbangan tersebut.

Tineke juga mengaku berencana pulang kampung tahun ini karena adanya rute langsung itu setelah tiga tahun tertunda akibat pandemi Covid-19.

“Oh jelas (pulang kampung). Bukan menarik lagi. Ini saya bersama teman-teman dari Manado,” katanya.

WNI yang bekerja sebagai pemandu wisata itu juga mengaku akan mempromosikan penerbangan tersebut dan berharap warga Jepang banyak yang berwisata ke Sulut.

Tineke berharap ke depannya Garuda dapat menambah frekuensi penerbangan menjadi dua atau tiga pekan sekali, ditambah saat musim liburan Natal dan Tahun Baru.

Frekuensi penerbangan Tokyo-Manado satu minggu sekali setiap Selasa. Destinasi akhir penerbangan tersebut, yakni di Denpasar, Bali.

Sementara itu, penerbangan setiap Kamis dan Sabtu dari Narita langsung menuju Denpasar tidak melalui Manado.

Penerbangan perdana itu terisi penuh atau okupansi 100 persen dengan rincian 36 kursi bisnis dan 215 kursi ekonomi dengan menggunakan pesawat berbadan besar (widebody) dan nomor penerbangan GA 885 pukul 11:00 waktu setempat atau 09:00 WIB. (Huminca)***

Halaman:

Editor: Huminca Sinaga

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah