Pelaku Pencurian Dana BOS di Garut Gunakan Seragam PNS Agar Tak Dicurigai

- 28 Februari 2023, 22:50 WIB
KAPOLRES Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro memperlihatkan barang bukti berupa seragam ASN yang digunakan pelaku kasus pencurian uang BOS salah satu sekolah senilai Rp160 juta. Pelaku sengaja mengenakan pakaian mirip seragam ASN guna menghilangkan kecurigaan.
KAPOLRES Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro memperlihatkan barang bukti berupa seragam ASN yang digunakan pelaku kasus pencurian uang BOS salah satu sekolah senilai Rp160 juta. Pelaku sengaja mengenakan pakaian mirip seragam ASN guna menghilangkan kecurigaan. /Aep Hendy/

Disampaikannya, pihaknya saat ini tengah mengejar dua pelaku pencurian uang BOS dengan modus gembos ban lainnya yakni Andi dan Zagot. Pihak kepolisian sudah mendapatkan informasi jika keduanya sudah menyebrang ke wilayah Lampung dan Sumatera Selatan.

Kapolres menyarankan agar keduanya segera menyerahkan diri jika ingin diperlakukan dengan baik. Namun apabila keduanya tidak segera menyerahkan diri, maka petugas akan terus melakukan pengejaran dan tak segan-segan melakukan tindakan tegas terhadap para pelaku.

"Kami akan kejar terus ke manapun mereka melarikan diri. Jika tak bisa bersikap kooperatif, kami tak segan-segan melakukan tindakan tegas terukur seperti yang dilakukan terhadap salah satu pelaku yang sudah berhasil diamankan karena berusaha melakukan perlawanan saat akan ditangkap", ujar Rio.

Rio mengimbau kepada warga, lembaga, maupun perusahaan yang akan mencairkan uang dari bank terutama dalam jumlah yang besar agar menggunakan jasa pengamanan yang disedikan pihak bank. Atau siapapun bisa meminta pengawalan dari petugas kepolisian tanpa harus mengeluarkan biaya apa pun.

Apalagi menurutnya, aksi kejahatan saat ini terus mengincar siapa pun termasuk para nasabah bank dengan berbagai modus. Yang lebih membahayakan lagi, para pelaku kejahatan tak segan-segan melakukan tindakan sadis dengan cara melukai bahkan membunuh korbannya untuk melancarkan aksinya.***

Halaman:

Editor: Nuryani


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah