Ramai-ramai Menggelar Iftar Ramadan 1444H/2023

- 25 Maret 2023, 00:05 WIB
PENGUNJUNG menikmati sajian buka puasa disalah satu restoran di Kota bandung, Jalan Dipatiukur, Kota Bandung, Jumat (24/3/2023). Selama bulan Ramadhan banyak umat muslim yang melaksanaan puasa menggelar buka bersama di restoran yang berada di dalam mal atau pusat perkotaan.*
PENGUNJUNG menikmati sajian buka puasa disalah satu restoran di Kota bandung, Jalan Dipatiukur, Kota Bandung, Jumat (24/3/2023). Selama bulan Ramadhan banyak umat muslim yang melaksanaan puasa menggelar buka bersama di restoran yang berada di dalam mal atau pusat perkotaan.* /KHOLID/KONTRIBUTOR "PR"

 

KORAN PR - "BUKBER yuk," ujar Gayatri (38) melalui pesan singkat. Gayatri melempar wacana ke grup WhatsApp geng mainnya sejak hari pertama puasa. Alasannya, agar enam orang yang menghuni grup itu bisa mengatur jadwal. "Kami ini latar belakangnya berbeda-beda, tapi suka main bareng, terutama urusan kulineran. Jadi, saya bikin rencana buka puasa bersama sejak awal, biar semua bisa mengatur jadwal," ucap Gayatri di Bandung, Jumat 24 Maret 2023.

 

Tahun ini, rencananya Gayatri dan gengnya ingin buka puasa bersama di hotel. Alasannya, menunya beragam dan harganya sudah jelas. Lagipula, kata Gayatri, kalau di hotel bisa reservasi dulu, dan pasti ada musala, jadi nyaman.

"Tahun ini insya Allah bakal kumpul semua, karena dua tahun lalu kan pandemi, ada yang di luar kota. Makanya, kami ingin di hotel, biar nyaman, dan waktu makannya juga leluasa, karena enggak dibatasi waktu," kata Gayatri.

Rencana buka puasa bersama juga dilakoni Ditta (36). Dia bahkan sudah mengunggah daftar harga paket buka puasa di seluruh hotel Kota Bandung ke grup WhatsApp. Daftar itu dia dapat dari akun kuliner di media sosial.

"Penginnya cari hotel yang di tengah kota, dan kisaran harganya Rp 200.000 sampai Rp 300.000. Untuk menu yang sistemnya all you can eat ini cukup banget. Lagian, kalau buka puasa mau makan sebanyak apa sih," ujar Ditta sambil tertawa.

Bagi Ditta, yang seru dari buka puasa bersama itu ngumpulnya. Jadi, dia butuh tempat yang nyaman dan tidak dibatasi waktu.

"Kalau di restoran kan enggak enak berlama-lama, takut ada yang antre. Berbeda dengan di hotel yang semuanya datang setelah reservasi, jadi jumlah pengunjungnya sudah pasti," ujar Ditta.

Halaman:

Editor: Suhirlan Andriyanto


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x