PSI Siap Sinergi dengan Pemkot Bandung untuk Jadikan Kota Bandung Lebih Baik Lagi

- 14 Februari 2023, 23:49 WIB
KETUA DPD PSI Kota Bandung Yoel Yosaphat saat memberikan pidatonya dalam Kopdarda PSI Kota Bandung pada Selasa 14 Februari 2023
KETUA DPD PSI Kota Bandung Yoel Yosaphat saat memberikan pidatonya dalam Kopdarda PSI Kota Bandung pada Selasa 14 Februari 2023 /Mochammad Iqbal Maulud/
BANDUNG,.- Sambut hari valentine pada 14 Februari 2023, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Bandung ingin berbagi kasih sayang dengan Kota Bandung. Salah satunya dengan memberikan saran-saran terbaik bagi Pemkot Bandung agar Kota Bandung lebih baik lagi. Caranya dengan 'ngopi bareng'
 
Acara yang diberi nama Kopdarda (Kopi Darat Daerah) ini dilangsungkan di de Majestic, di Jalan Braga, Kota Bandung pada Selasa 14 Februari 2023 malam.
 
Kepala Kesbangpol Kota Bandung Bambang Sukardi sangat mengapresiasi acara yang diadakan PSI Kota Bandung tersebut. Terlebih kepada PSI yang rela memberikan pembinaan secara politik kepada kader-kadernya termasuk masyarakat umum.
 
"Saya bangga dan berterima kasih atas perhatian yang diberikan oleh PSI. Jadi sekarang kita bisa bersama-sama memberikan jalan bagaimana kita ke depan untuk selalu meningkatkan integritas dan bersinergi," katanya.
 
Ketua DPD PSI Kota Bandung Yoel Yosaphat mengatakan di hari valentine ini, PSI Kota Bandung ingin bersama-sama dengan Pemerintah Kota Bandung untuk membangun Kota Bandung ke arah lebih baik.
 
"Sejak dulu masalah di Kota Bandung itu adalah kemacetan, sampah dan kemarin-kemarin Covid, ditambah dengan naiknya angka kejahatan akhir-akhir ini. Bahkan sejak wali kota wali kota sebelumnya," katanya.
 
Sehingga PSI akan berusaha sebaik mungkin untuk memperbanyak diskusi dengan Pemerintah Kota Bandung untuk mencari solusi secara bersama-sama.
 
Disinggung terkait Pemilu 2024, Yoel pun berharap target PSI di Pemilu Kota Bandung bisa mencapai sedikitnya 7 kursi. "Jadi masing-masing dapil itu satu kursi. Hanya saja target utamanya sebenarnya 10 kursi. Dapil yang sebelumnya sudah dapat kursi ditambah satu orang," katanya.
 
Oleh karena itu apabila target 10 kursi itu bisa tercapai maka PSI Kota Bandung dipastikan bisa mengirim calon wali kotanya sendiri. "Kami pun kini tak membatasi siapa-siapa saja yang masuk PSI tak ada lagi batasan umur 45 tahun dan mantan kader partai manapun bisa masuk PSI," katanya. (Mochamad Iqbal Maulud).***

Editor: Mochammad Iqbal Maulud

Sumber: PSI


Tags

Terkini