Tangis Haru Pemain Timnas U-20 Warnai Kepergian Iwan Bule dari PSSI

- 15 Februari 2023, 22:23 WIB
SALAM perpisahan Mochamad Iriawan pada pemain U-20.*
SALAM perpisahan Mochamad Iriawan pada pemain U-20.* /Dok PSSI/
JAKARTA.- Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di hari terakhirnya pamit kepada para Timnas U-20 yang sedang berlatih di Lapangan C Komplek Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta pada Rabu 15 Februari 2023.
 
Pada kesempatan tersebut para pemain pun tampak tidak bisa menahan kesedihannya. Ini karena hari itu menjadi kegiatan terakhir pira yang akrab disapa Iwan Bule tersebut menjadi Ketua PSSI.
 
Diketahui bersama pada 16 Februari 2023, akan diadakan kongres luar biasa untuk mencari ketua baru di PSSI.
 
"Hari ini saya melakukan giat dengan menemui anak-anak saya yaitu para punggawa Garuda Nusantara di Lapangan C Senayan. Selain memantau proses latihan langsung untuk menyemangati mereka untuk terus semangat, sekaligus juga untuk ucapkan salam perpisahan pada anak-anak saya tercinta ini," kata Iwan Bule dengan pengeras suara.
 
Tampak beberapa pemain pun tampak berkaca-kaca pada kesempatan itu. "Izinkan saya pamit, walaupun saya sudah tak lagi di PSSI nanti tetapi izinkanlah pula saya tetap menjadi bapak-bapak kalian di hari esok nanti," katanya.
 
Iwan pun memohon maaf kepada anak-anak yang diasuhnya tersebut apabila pernah berbuat salah. "Kadang saya cerewet atau galak, ini bukan karena kebencian tetapi karena semua anak-anak di Timnas sudah saya anggap anak sendiri," katanya.
 
Seperti diketahui semenjak ditangani Mochamad Iriawan, Timnas Indonesia menjadi cukup ditakuti di Asia Tenggara. Bahkan peringkat FIFA pun naik drastis atas fasilitas yang dibantu Iwan.
 
Totalitas di dua tahun terakhir masa jabatannya pun sangat luar biasa. Seperti diketahui di awal kepemimpinannya terhambat oleh pandemi Covid-19. Namun seiring melandainya pandemi, prestasi Indonesia pun semakin moncer.
 
Pada laga tandang di piala AFF 2022/2023 lalu Iwan tak ragu untuk menyewa pesawat khusus untuk para anggota Timnas. Tujuannya agar kenyamanan para pemain terjaga selama dalam perjalanan.
 
Oleh karena itu Iwan pun mengucapkan banyak terima kasih atas kerja keras para pemain yang telah banyak berjasa dalam mengharumkan Indonesia di kancah Internasional.
 
"Terima kasih saya ucapkan kepada segenap pemain Timnas Indonesia dan officialnya. Semoga hasil kerja keras ini akan menghasilkan prestasi terbaik, terima kasih sekali lagi dan selamat berjuang," katanya. (Mochamad Iqbal Maulud).***

Editor: Wina Setyawatie

Sumber: PSSI


Tags

Terkini

x