Jadi Capres Alternatif Terpopuler, Ridwan Kamil Konsisten Dukung Airlangga Hartarto

- 28 Februari 2023, 18:49 WIB
Ridwan Kamil didampingi Kepala Bapenda Jabar Dedi Taufik dalam Forum Bapenda Smart Tax for Smart People  di Trans Hotel, Kota Bandung, Selasa 28 Februari 2023.
Ridwan Kamil didampingi Kepala Bapenda Jabar Dedi Taufik dalam Forum Bapenda Smart Tax for Smart People di Trans Hotel, Kota Bandung, Selasa 28 Februari 2023. /Novianti Nurulliah/

lKORAN PR - Survei Litbang Kompas bertajuk Survei Kepemimpinan Nasional (SKN) mendudukan Ridwan Kamil sebagai capres alternatif terpopuler hasil sigi Januari 2023 meninggalkan jauh Sandiaga Uno dan Agus Harimurti Yudhoyono.

Menanggapi hal tersebut, Ridwan Kamil hanya mengapresiasi hasil survei tersebut. Dia menegaskan dirinya akan mentaati ketentuan Partai Golkar yang saat ini mengusung Airlangga Hartarto.

"Saya selalu menjawab terima kasih bagi yang mempercayakan elektabilitas. Kalau posisi politik praktis karena sudah jadi kader Golkar maka saya taat aturan rumah tangga," ujarnya pada jumpa pers di Trans Hotel, Kota Bandung, Selasa 28 Februari 2023.

Saat ini, kata dia, Capres Golkar masih Airlangga Hartarto dan dia akan dukung.

"Bahwa saya di survei lumayan hatur nuhun," pungkasnya.

Sebelumnya, Survei Litbang Kompas Januari 2023 turut mencari tahu siapa figur calon presiden (capres) alternatif yang paling diminati oleh publik.

Hasil sigi mencatat, Ridwan Kamil meraih tingkat elektabilitas tertinggi sebagai capres alternatif dengan angka 22,7 persen, sementara Sandiaga Uno berada di peringkat kedua dengan 7,3 persen dan AHY sebesar 5,8 persen.

Kompas menilai elektabilitas Kamil makin menguat di mata publik karena elektabilitas Uno dan AHY justru tertinggal jauh di belakang.

Melejitnya sosok Ridwan Kamil sebagai capres alternatif berselaras dengan keberhasilannya mempertahankan elektabilitas pada posisi keempat untuk membayangi tiga besar capres potensial teratas ,papar peneliti Litbang Kompas Eren Marsyukrilla.

Halaman:

Editor: Mochammad Iqbal Maulud


Tags

Terkini