Yusna Band, Bagian dari KPJ Resmi Rilis Album Berjudul Kepastian

- 21 Februari 2023, 21:52 WIB
YUSNA band saat membawakan lagu pada peluncuran album pertamanya di Padepokan Seni Mayang Sunda di Jalan Peta, Kota Bandung pada Selasa 21 Februari 2023
YUSNA band saat membawakan lagu pada peluncuran album pertamanya di Padepokan Seni Mayang Sunda di Jalan Peta, Kota Bandung pada Selasa 21 Februari 2023 /Mochammad Iqbal Maulud/

KORAN PR - Band dengan 6 personel yakni Dede pada basis, Norman gitar satu, Wage gitar dua, Fajar pada drumer, Asep pada keyboard dan Yusna sebagai vokalis ini, meluncurkan album pertamanya. Peluncuran album ini dilaksanakan di Padepokan Seni Mayang Sunda, Jalan Peta, Kota Bandung, Selasa 21 Februari 2023.

Diketahui ada 10 lagu dalam album berjudul kepastian tersebut.

Ketua KPJ Jawa Barat, Martha Topeng mengatakan, dalam album ini terdapat beberapa karya teman-teman dari KPJ yang dibawakan dan dirilis dalam album pertama Yusna Band.

"Tentunya, sukses dan tetap berkarya ke depannya bukan hanya kang Yusna sendiri yang menerbitkan album. Jadi Insya Allah yang lainnya anggota KPJ juga ikut jejak kang Yusna, Yusna Band ini menjadi perangsang untuk teman-teman lain di KPJ untuk berkarya," ujar Martha.

Sementara itu, Yusna vokalis Yusna Band mengatakan, album ini lahir berangkat dari banyaknya karya teman-teman KPJ. Terutama karya-karya yang sebenarnya tidak terpublikasikan secara masif.

"Awalnya kepedulian saya, karena banyak karya yang berkualitas tapi tidak terkemas dengan baik. Jadi saya mencoba memfasilitasi itu dengan membuat satu album dan kebetulan saya punya karya juga jadi ada 4 lagu KPJ dan 6 lagu saya," ujar Yusna.

Pada album ini, Yusna Band mengaku tidak hanya fokus pada satu aliran musik. Band dengan 6 personel ini justru memasukan semua aliran musik dalam lagunya. "Genrenya campur, tidak ada satu genre khusus," katanya.

Melalui album ini, Yusna mengajak teman-teman di KPJ untuk terus berkarya dan mengikuti jejaknya meluncurkan album.

"Bahwa kondisi iklim musisi skrang berbeda dengan era 90an, karena era itu butuh pemodal label dan sebagainya biayanya juga luar biasa untuk merilis album. Tapi, zaman sekarang membuat album tidak terlalu besar biayanya," ucapnya.

Halaman:

Editor: Mochammad Iqbal Maulud


Tags

Terkini

x